Pengaruh Perbankan Syariah dalam Meningkatkan Ekonomi Mikro, Kecil, dan Menegah di Kota Makassar
Washilah Online - Promosi Doktor Program Pasca Sarjana (PPs) Abdul Rahim S Ag, M Si, MA digelar di gedung PPs kampus I Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makssar, Selasa (19/04/2011).
Disertasi yang diajukan untuk memenuhi syarat guna memperoleh gelar doktornya berjudul Pengaruh Perbankan Syariah Dallam Meningkatkan Ekonomi Mikro, Keci, dan Menegah di kota Makassar studi kasus pada Bank pembiayaan Rakyat Syariah Niaga Madani Syariah.
Penelitian bertujuan untuk menetahui dan menganalisis pengaruh, bentuk pembinaan, strategi, kendala, penerapan, dan prospek BPR Syariah, Niaga, Madani dalam meningaktkan usaha mikro dan kecil di kota Makssar.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara skill dengan peningkatan usaha. Kemudian menujukkan bahwa tidak terdapat pengaruh antara teknologi dengan peningkatan usaha. Di samping itu menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara modal dengan penigkatan usaha. Adapun bentuk pembinaaan nasabah yaitu pengawasan langsung pada nasabah sebagai mitra pihak Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS), membantu nasabah dalam menyelesaikan permasalahan atau turut memberikan solusi yang terbaik, adapun strategi BPR Syariah dalam meningkatkan usaha mikro, kecil dan mengah dapat menggunakan analisis SWOT dalam hal ini strategi manajemen, pemesaran dan pengawasan mempuntyai empat strategi yaitu :
Satu, memaksimalkan koordinasi antara instansi perbankan untuk mengatasai faktor kemanan dan kenyamanan bagi nasabah. Dua, optimal sumber daya manusia penerapan peraturan tentang undang-undang perbankan Syariah dalam menaggulangi manipulasi pendapatan bank perkrediatan rakyat Syariah niaga madani.
Tiga, tingkatkan dukungan operasional serta, empat tingkatkan pengawasan untuk mengurangi tingkat kebocoran pihak nasabah dan mulai menerapkan sangsi, lima, perlu dilakukan penerapan undang-undang perbankan Syariah dan aturan terkait dalam rangka mengoptimalkan peningkatan usaha mikro kecildan menegah. Perlu dipertimbangkan biaya opersaional sehingga pegawai sehingga pegawai yang terkait dengan pembinaaan sehinggga dapat bekerja sebaik-baiknya.
Ketujuah, perlu diguankan sestem penerimaan pegawai yang selektif untuk menjaling pegawai yang terampil dan mempunyai komitmen dan kejujuran, adapun penerapan dan prospek DPRS yaitu sesuaia dengan ketentuan masyarakat, dalam hal ini masyarakat pada umumnya menyukai lembaga tersebut, di samping tidak bebelit-belit dalam pengurusannya juga tidak mempersulit dalam pecairan dana serta jaminan yang tidak terlalu berat.
Di samping itu prospek, di masyatrakat sangat menjanjikan banyak keuntungan, baik BPRS Syariah Niaga Madani maupun masyarakat selaku nasabah dalam pengembangan usahanya.
Abdul Rahim berhasil menyandang gelar doktornya setelah tujuh tahun, enam bulan, 16 hari menyelesaikan studinya. Dan, berhasil lulus dengn amat baik, Indeks Prestasi Akumulasi (IPK) 3,5 / A- .
Laporan | Suryani Musi
Post a Comment